Saat ini jurusan IESP memiliki 5 (lima) bidang konsentrasi ilmu, yaitu:
- Konsentrasi Perencanaan dan Pembangunan Regional (PPR)
- Konsentrasi Industri dan Perdagangan Internasional (IPI),
- Konsentrasi Sumberdaya Manusia dan Kependudukan (SMK),
- Konsentrasi Ekonomi Publik dan Keuangan Daerah (EPK)
- Konsentrasi Ekonomi Islam dan Perbankan Syariah
Konsentrasi Perencanaan Pembangunan Regiona (PPR), diharapkan mampu menciptakan tenaga perencana yang handal, sehingga dapat mengisi kebutuhan dan peluang kerja sesuai dengan bidangnya.
Konsentrasi Industri dan Perdagangan Internasional (IPI), dimaksudkan untuk dapat menghasilkan lulusan yang mampu menciptakan dan memanfaatkan peluang pasar dan peluang investasi, memiliki kemampuan analisis untuk memecahkan persoalan di sektor industri, keuangan, perbankan, dan perdagangan internasional. Keberadaan konsentrasi ini menjadi semakin penting dikaitkan dengan isue perkembangan global.
Konsentrasi Sumberdaya Manusia dan Kependudukan (SMK) diharapkan mampu menghasilkan lulusan yang berkualitas, mampu memecahkan masalah kependudukan dan ketenagakerjaan.
Konsentrasi Ekonomi Publik dan Keuangan Daerah (EPK), diharapkan mampu menciptakan lulusan yang dapat menerapkan ilmunya dalam bidang ekonomi publik dan keuangan daerah.
Konsentrasi Ekonomi Islam dan Perbankan Syariah (EIS), diharapkan mampu menciptakan lulusan yang dapat menerapkan ilmunya diperbankan syariah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar